kata sandi

Bacaan Receh – Dalam era teknologi sekarang ini, hampir semua aspek kehidupan manusia bersentuhan dengan internet. Bahkan bagi sebagian orang koneksi internet adalah kebutuhan mutlak agar dapat menjalani kegiatan sehari-harinya dengan normal.

Dari sekadar hiburan, komunikasi dengan teman atau kolega bisnis, sampai dengan urusan perbankan dan transaksi jual beli. Sekarang semua orang bisa melakukan hal tersebut dari telapak tangan masing-masing.

Cukup dengan perangkat telepon pintar dan jaringan internet kita bisa melakukan semua hal tersebut.

Namun seiring dengan kemudahan dari teknologi itu, ada hal penting atau bahkan sangat penting yang harus menjadi perhatian, yaitu password atau kata sandi. Bukan hanya untuk email, melainkan untuk semua akun aplikasi yang anda miliki.

Sampai sekarang masih banyak pihak yang kurang memperhatikan, meremehkan, atau bahkan mengabaikan password miliknya. Sehingga sering kita dengar ada kejadian pembajakan akun hingga pembobolan data-data sensitif sebagai akibat bocornya kata sandi sebuah akun.

Bacaan Receh Lainnya: Langkah-langkah Ideal Untuk Mengenalkan Uang Kepada Anak

Kata sandi bocor bukan semata-mata terjadi akibat dari keteledoran pemilik akun, namun seringkali terjadi karena terlalu mudah untuk ditebak.

Kata Sandi Yang Kuat Adalah Kunci Awal Menjaga Keamanan Sebuah Akun

Kerugian yang timbul akibat password yang bocor sudah banyak dan sering terjadi. Terutama kepada mereka yang masih baru dengan dunia internet dan kurang begitu perhatian terhadap keamanan akun miliknya.

Sehingga patut bagi setiap pemilik akun untuk melengkapi akunnya dengan password yang kuat.

Tidak ada semacam aturan baku terkait pembuatan sebuah password, jadi sepenuhnya adalah keputusan anda sebagai pemilik akun. Namun ada beberapa pedoman yang dapat dipakai agar anda bisa membuatnya dengan baik dan kuat.

Pedoman tersebut antara lain:

  • Jangan pernah menggunakan nama anda, nama keluarga terdekat, semua macam nomor identitas yang dimiliki semacam nomor HP atau KTP, dan juga tanggal lahir.
  • Jangan berisi urutan sekuel abjad atau nomor yang mudah ditebak.
  • Buat kata sandi dengan jumlah karakter yang tidak sedikit, idealnya 8 karakter atau lebih.
  • Gunakan perpaduan antara huruf besar, huruf kecil, angka, dan tambahkan karakter seperti @ # $ atau &.
  • Lakukan perubahan kata sandi secara berkala.

Hal lain yang menjadi perhatian adalah terkait bagaimana cara kita menyimpan password yang “rumit” tersebut.

Ada beberapa orang yang memang lemah dalam mengingat password sehingga menuliskan kata tersebut pada secarik kertas dan menyimpan di dompetnya. Atau menyimpan kata sandi tersebut memakai note dalam HP.

Itu adalah tindakan yang sangat berisiko dan berbahaya. Apalagi itu adalah kata sandi untuk aplikasi-aplikasi penting dan sensitif milik anda.

Idealnya adalah anda benar-benar hafal password tersebut dan kalaupun menyimpannya dalam bentuk catatan, simpanlah di tempat yang benar-benar aman.

Seberapa Kuat Kata Sandi Milik Anda?

Password yang kuat biasanya membutuhkan waktu pemecahan yang lama. Semakin lama membutuhkan waktu untuk memecahkan maka biasanya semakin baik password tersebut.

Berikut ini adalah beberapa website yang bisa anda gunakan untuk mengetahui seberapa kuat kata sandi milik anda.

The Password Meter

Di situs The Password Meter anda dapat melihat dan mengukur seberapa kuat password milik anda. Semakin tinggi persentase skor berarti semakin kuat dan bagus kata sandi anda.

Terdapat analisa singkat ketika menguji kekuatan sebuah kata sandi.

Ini adalah contoh pengujian dengan menggunakan kata sandi: 12345

kata sandi

Terlihat hasilnya menunjukkan angka 4% yang artinya sangat lemah.

Sedangkan berikutnya menggunakan kata sandi: $4mb3L#T3r4s1

kata sandi

Hasil pengujian kata sandi tersebut bernilai 100% atau sangat kuat.

How Secure Is My Password

Situs How Secure Is My Password membantu anda untuk mengetahui seberapa lama sebuah komputer membutuhkan waktu untuk memecahkan kata sandi yang diuji.

Menurut situs ini, proses menebak sebuah password bisa membutuhkan waktu langsung secara instan atau sebaliknya, membutuhkan waktu hingga jutaan tahun untuk itu.

Ini adalah waktu untuk memecahkan kata sandi: 12345

kata sandi

Password ini secara instan atau langsung akan tertebak oleh sebuah komputer.

Sedangkan berikutnya adalah waktu jika passwordnya adalah: $4mb3L#T3r4s1

kata sandi

Sedangkan untuk contoh kata sandi berikutnya butuh waktu hingga 2 juta tahun untuk memecahkannya.

Bacaan Receh Lainnya: Panduan Untuk Mengelola Usaha Yang Baru Berdiri

Jadi, sudahkah anda memiliki password yang baik dan kuat?
Jangan tunda atau menunggu lebih lama lagi. Jika anda merasa password akun penting milik anda lemah, segera ganti menjadi password yang lebih kuat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini